Festival Koprasi Desa Merah Putih Kertasari Sekaligus Launching Pasar Sabtu Merah Putih foto Iriyanto
Cianjur//posbidikberita.id- Launching Pasar Sabtu Merah Putih desa Kertasari hari ini di buka dilaksanakan hari Sabtu (19/07/25) bertempat di sepanjang jalan desa Kertasari, mulai dari kampung babakan Sirna rasa, sampai di Kampung Pasir Malaka RT 01 RW 02 desa Kertasari Kecamatan Haurwangi kabupaten Cianjur.
Kali ini Kepala desa kertasari, Chepi Mulyadi K, S. Pd, telah resmi membuka pasar Sabtu Merah Putih insyaallah setiap hari Sabtu, desa Kertasari, Kecamatan Haurwangi, menjadi pusat aktivitas ekonomi dengan dibukanya Pasar Sabtu Merah Putih. Pasar yang mulai beroperasi sejak pukul 14.00 WIB hingga 21.00 WIB ini menjadi magnet bagi pembeli dan pedagang dari berbagai daerah. Sabtu 19/07/25
Launching Pasar Sabtu Merah Putih ini boleh kita sebut dengan Pasar Sabtuan, pasar ini menawarkan beragam kebutuhan rumah tangga, mulai dari pakaian, peralatan masak, hingga bahan makanan, buah segar seperti cabai, bawang, sayuran, ikan, dan Jajanan lainya.
Keunikan Pasar Sabtuan yang terletak pada keragaman produk yang ditawarkan dan harga yang relatif terjangkau, menjadikannya tujuan favorit bagi warga sekitar dan pengunjung dari luar daerah. Kepadatan pengunjung sering kali menyebabkan kemacetan lalu lintas di sekitar pasar, namun upaya penertiban oleh pemerintah setempat telah berhasil mengurangi masalah tersebut.
Dijey, seorang pedagang yang datang bersama rombongan Selamat, mengungkapkan kepuasannya berjualan di pasar ini.
“Setiap hari Sabtu saya berjualan di pekan ini. Saya bukan penduduk desa sini, saya dari Kabupaten Bandung Barat Selamat. Ya begini, saya jualan makanan dan jajanan, baju-baju, laris sekali di sini, jadi walaupun jauh, saya selalu berjualan di sini,” ujarnya kepada media, Sabtu (19/7/2025).
Pembeli yang datang ke pasar Sabtuan juga berasal dari berbagai daerah, seperti Ayi Nurjanah, seorang pengunjung yang datang dari kampung sebelah.
“Di sini terlihat ramai, apalagi kalau sore, semakin ramai. Banyak macam-macam yang dijual, jadi suka sekali ke sini,” ungkap Ayi Nurjanah.
Seiring dengan semakin meningkatnya popularitas pasar ini, para pedagang berharap agar pemerintah desa dapat meningkatkan fasilitas pasar. Mereka berharap adanya pengembangan infrastruktur untuk menampung lebih banyak pedagang dan pembeli, yang pada gilirannya diharapkan dapat meningkatkan perekonomian lokal.
Dengan kondisi pasar yang semakin ramai, harapan untuk peningkatan kesejahteraan bagi para pedagang, pembeli, dan masyarakat sekitar Desa Kertasari semakin menguat. Pasar Sabtuan tidak hanya menjadi tempat berbelanja, tetapi juga pusat interaksi sosial dan pendorong ekonomi di wilayah ini.
Kepala Desa Kertasari Chepi Mulyadi K, S. Pd, menyambut baik kegiatan ini sekaligus meresmikan di bukanya pasar Sabtu merah putih, yang merupakan sebuah bentuk apresiasi dari anak anak muda dalam memajukan dan membangun usaha ekonomi kreatif, juga bisa sebagai ajang promosi dari produk-produk yang dihasilkan oleh masyarakat.
kami sebagai pemerintahan desa siap untuk memfasilitasi, dan diharapkan nantinya kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan berkelanjutan sehingga bisa memajukan ekonomi kreatif di desa Kertasari”. Ucapnya
Ketua Koprasi Desa Merah putih, Yadi Siswandi berharap semoga potensi yang ada di desa Kertasari yang dapat dikembangkan apalagi yang menyangkut dengan budaya Sunda, seperti kuliner dan sebagainya yang bisa kita promosikan atau pasarkan. Tentunya kegiatan seperti ini dapat membuka peluang usaha sehingga dapat menciptakan peluang kerja bagi masyarakat di desa Kertasari.
Yadi Siswandi mengatakan ini merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian acara Launching Pasar Sabtu Merah Putih desa Kertasari.
Yadi Siswandi berharap kegiatan ini yang merupakan sebuah bentuk apresiasi dari anak anak muda dalam memajukan dan membangun usaha ekonomi kreatif, juga bisa sebagai ajang promosi dari produk produk yang dihasilkan oleh masyarakat.
“kami sebagai fasiltor sekaligus penyelenggara pasar Sabtu Merah Putih, siap untuk memfasilitasi, diharapkan nantinya kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan berkelanjutan sehingga bisa memajukan ekonomi kreatif di desa Kertasari”, pungkasnya.
Red