Cianjur//posbidikberita.id– Telah terjadi peristiwa kebakaran di wilayah Desa Cibodas Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur, tepatnya di Kampung Babakan Saputra Rt 02 RW 01,minggu 13 Juli 2025,Sekitar pukul 08:55 WIB.
Menurut keterangan saksi yaitu Ketua RW, yang di himpun oleh team TAGANA lalu di sampaikan kepada pihak awak media melalui Sambungan WhatsApp, api terlihat berasal dari salah satu rumah warga,meneruskan kepada aparat Desa serta kepada petugas pemadam kebakaran”ucapnya
Peristiwa ini mengakibatkan dua orang mengalami luka ringan atas nama Nandi Dan Wahyu,Api berhasil di padamkan pada pukul 10:17 WIB, oleh petugas pemadam kebakaran, tim TAGANA,dengan bantuan Masyarakat sekitar.
Setelah dilakukan tindakan darurat dan evakuasi,korban yang mendapatkan luka ringan telah mendapatkan pertolongan medis, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,namun untuk sejumlah kerugian materi sedang dalam proses pendataan lebih lanjut oleh pihak berwenang”pungkas nya
Bah Aming/Izul